Selasa, 20 September 2011

macam macam animasi

Macam-macam Animasi


Animasi dalam aplikasi Flash MX terdapat dua metode atau dua macam, yaitu : Animasi Tween dan Animasi Frame-by-Frame.
Terdapat pula dengan cara pemograman menggunakan Action Script, yaitu dengan mengubah properti-properti sebuah objek, simbol atau instance.
Akan tetapi cara tersebut lebih sulit daripada Animasi Tween dan Animasi Frame-by-Frame.

a) Animasi Tween
Sebuah cara yang efektif untuk membuat animasi berupa pergerakan dan perubahan-perubahan ukuran objek, putaran, perubahan warna, atau perubahan atribut-atribut lainnya pada keseluruhan waktu tayang untuk meminimalkan ukuran file.
* Animasi Flash MX dapat membuat dua jenis animasi tween, yaitu :

1. Animasi Motion Tween :
Sebuah animasi yang dibuat dengan menentukan properti posisi, ukuran, dan rotasi sebuah objek pada suatu titik. Animasi ini juga dapat dibuat mengikuti sebuah alur (path) nonlinear.

2. Animasi Shapes Tween
Sebuah animasi yang dibuat dengan menggambar sebuah bentuk pada suatu titik. Aplikasi ini akan menyisikan nilai-nilai atau bentuk-bentuk pada frame-frame diantaranya untuk membuat animasi.

b) Animasi Frame-by-Frame
Animasi yang dibuat dengan mengubah isi-isi objek animasi pada stage dalam setiap framenya. Animasi ini sangat cocok digunakan untuk pembuatan animasi-animasi yang sangat kompleks dalam membuat perubahan-perubahan image dalam setiap frame.

Animasi Frame-by-Frame dapat meningkatkan ukuran file lebih banyak dengan cepat daripada animasi tween.

# Dalam Animasi Frame-by-Frame, aplikasi Flash MX meletakkan nilai-nilai untuk setiap frame dan key frame secara lengkap, sehingga membutuhkan ruang penyimpanan data yang lebih banyak.
# Dalam Animasi Tween hanya menyimpan data keyfraame awal dan keyframe akhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar